Pjs Walikota Tomohon Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Kota Tomohon

Tomohon, 11 November 2024 – Penjabat Sementara Walikota Tomohon, Ir. Fereydy Kaligis, M.A.P., bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam rangka Peringatan Hari Pahlawan di Kota Tomohon, yang berlangsung di Lapangan Kantor Walikota Tomohon, Senin (11/11/2024).

Upacara ini mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu,” yang memiliki makna mendalam. Dalam amanat yang dibacakan oleh Pjs Walikota Tomohon, Menteri Sosial Republik Indonesia mengajak masyarakat untuk meneladani semangat kepahlawanan dalam setiap langkah kehidupan, serta mencintai negara dengan memberikan sumbangsih untuk kemajuan bangsa.

“Semangat kepahlawanan harus terus dijaga dan diteruskan, tidak hanya dalam perjuangan fisik, namun juga dalam membangun kemakmuran masyarakat, mengatasi kemiskinan dan kebodohan, serta menciptakan kesejahteraan sosial yang inklusif,” ujar Pjs Walikota dalam amanat tersebut.

Pjs Walikota juga mengingatkan bahwa tantangan perjuangan kini berbeda dari masa lalu. Meskipun tugas para pahlawan terdahulu telah berhasil membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), tantangan ke depan adalah bagaimana mempertahankan dan membangun kemajuan bangsa Indonesia di berbagai sektor kehidupan.

Dalam kesempatan ini, hadir pula Kapolres Tomohon AKBP. Lerry Tutu, S.I.K., M.M., Kasdim 1302 Minahasa Mayor Inf. Daeng Pasaka, S.E., serta Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia Cabang Tomohon, Bapak Chinse Lasut bersama para anggota LVRI Tomohon, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring, S.E., M.E., dan jajaran Pemerintah Kota Tomohon. Upacara dihadiri oleh ASN dan tenaga kontrak di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon.

Upacara ini diakhiri dengan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, sebagai bentuk rasa syukur dan penghargaan terhadap jasa-jasanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *