TOMOHON, LENSA-INDO.COM – Wali Kota Tomohon Carol J. A. Senduk SH hadir mendampingi Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw dalam Kegiatan Gelar Karya dan Job Fair SMK Negeri 1 Tomohon yang dirangkaikan dengan kegiatan Release Token ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) serta Peresmian Ruang Praktek Siswa Jurusan Teknik Instalasi Tenaga Listrik.
Kegiatan di laksanakan di SMK Negeri 1 Tomohon, Kelurahan Woloan Satu pada Senin, (19/8/2024)
Tujuan Utama Kegiatan Asesmen nasional yaitu untuk memetakan kualitas sekolah/kualitas pendidikan dan hasilnya nanti akan masuk dalam rapor pendidikan, dimana itu menjadi acuan perencanaan program kegiatan satuan pendidikan dan juga perencanaan dinas pendidikan daerah.
Wakil Gubernur Sulawesi Utara dalam sambutanya mengatakan, sudah pantas kita berikan apresiasi terhadap tampilan, infrastrukturnya, fasilitasnya dan semua sarana-prasarana terlihat sudah tersedia dengan baik di sekolah ini
“Kepada guru-guru, pertama saya ingatkan mari kita terus meningkatkan kapabilitas kita, kemampuan kita dalam memberikan pengajaran. Saya yakin Ibu Kadis sudah cukup komprehensif selama ini mempersiapkan guru-guru kita.”katanya
“Apabila anda betul-betul tulus, anda betul – betul punya integritas dan komitmen, pasti output dan outcome-nya akan besar. Dan yang kedua kepada anak-anak yang kebetulan hadir hari ini.”lanjutnya
Dia pun berharap kepada semua peserta asesmen untuk selalu punya tekad, selalu punya semangat, punya target hidup.
“Karena orang yang tidak punya target hidup, ibarat kapal di laut tanpa awak, dia tidak tahu kemana arahnya. Karena mereka punya target itu ada prasara. Konsentrasi dalam belajar dan Hindari Narkoba serta minuman keras.”pungkasnya
Dalam rangkaian kegiatan ini juga Wali Kota Tomohon mendampingi Wakil Gubernur Sulawesi Utara melakukan Peresmian Ruang Praktek Siswa Jurusan Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 1 Tomohon yang ditandai dengan penandatanganan prasasti serta pengguntingan pita
Peserta yang mengikuti ANBK sebanyak 420 sekolah seluruh Indonesia yang hadir secara online.
Hadir, Anggota DPRD Kota Tomohon Bpk. Noldy Lengkong, Asisten Setda Prov. Sulut Bidang Pemerintahan dan Kesra bapak Dr. Denny Mangala, M.Si, Kepala Dinas Pendidikan Daerah Prov. Sulut Ibu. Dr. Femmy J. Suluh , M.SI, Kacabdin Tomohon Minahasa Bpk. Freddy Kumeang, S.Pd Kepala Sekolah SMK Negeri I Tomohon Ibu. Dra, Ainun Mohamad Saleh , Jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Para Kepala Sekolah SMA, SMK, se Kota Tomohon serta Para Siswa/i SMK Negeri 1 Tomohon